Plafon Up Ceiling dan Drop ceiling

Pemasangan Plafon Drop ceiling dan Up ceiling! Berikut Material yang Paling Cocok!

Drop ceiling dan Up ceiling – Memiliki Fungsi utama dari sebuah pembangunan rumah, plafon dirancang untuk mengkuatkan atap kontruksi, dengan beberapa fungsi, seperti menutup rangka atap, atau dengan adanya plafon maka suhu didalam ruangan akan terasa lebih sejuk dan tidak terlalu panas.

Tak hanya itu saja, dengan penggunaan plafon, maka tampilan ruangan akan lebih cantik, indah, dan nyaman. Apalagi, terdapat beberapa material plafon yang tersedia di pasaran. Sehingga kamu bisa memilih, material yang tepat, sesuai selera.

Untuk lebih meningkatkan tampilan atap dengan plafon, terdapat 2 cara pemasangan, seperti Up ceiling atau Drop ceiling, kedua pemasangan tersebut memiliki tipe dan cara pemasangan yang berbeda, bahkan hasilnyapun cukup berbeda.

Penggunaan materialnyapun memerlukan spesikasi yang kuat, aman dan cantik, maka dari itu untuk lebih mengenal pemasangan up ceiling dan drop ceiling pada atap rumah, yuk kenali perbedaan dan material yang tepatnya, seperti :

Pemasangan Plafon Drop ceiling dan Up ceiling

Apa itu Plafon Up Ceiling?

Up Ceiling dan Drop Ceiling 2

Pemasangan Up Ceiling pada Plafon, memiliki ciri khas dari pemasangannya dimana permukaan besarnya terangkat keatas, jenis pemasangan up ceiling digunakan untuk mendapatkan kesan yang lebih Luas.

Untuk lebih membuat tampilan Up ceiling Plafon lebih cantik, maka kamu bisa menambahkan beberapa unsur element, seperti Lampu hologen yang ditanaman atau pengunaan Led strips, pada bgai tonjolan yang terangkat.

Maka tampilan yang dihasilkan pada pemasangan Plafon Up ceiling akan terasa lebih Mewah, Elegant, dan Cantik. Apalagi, kamu bisa menggunakan material kayu pada permukaan tengahnya untuk meningkatkan daya tarik yang lebih sempurna.

Apa itu Drop Ceiling?

Up Ceiling dan Drop Ceiling 3

Menjadi Kebalikan dari Up ceiling, dimana pemasangan plafon drop ceiling memiliki teknik pemasangan yang menampilkan permukaan dasar besar yang lebih menonjol kebawah. Jika Up ceiling kedalam, maka Drop ceiling Keluar.

Jarak bidan yang dibutuhkan untuk tampilan drop ceiling sekitar 15-20 cm, sebelum mengaplikasikan pemasangan drop ceiling, maka kamu perlu menyiapkan budget sektitar 30-40 persen dari biaya pemasangan up ceiling,

sebab pemasangan yang lebih rumit, dan material yang lebih banyak pada pemasangan plafon drop ceiling yang lebih mahal. Maka dari itu, pilih pemasangan plafon sesuai budget yang kamu siapkan.

lalu, material plafon mana yang cocok untuk pemasangan Drop ceiling dan Up ceiling?

Material Plafon Up ceiling dan Drop Ceiling

Terdapat beberapa jenis material yang cocok untuk penggunaan Up ceiling dan Drop ceiling, berikut beberapa material berserta kualitas produknya, yaitu :

1. Plafon Gypsum ( Up + Drop Ceiling )

Up Ceiling dan Drop Ceiling 4

Salah satu jenis material yang bisa digunakan kedalam 2 pemasangan seperti Up dan Drop ceiling yakni Plafon Gypsum, material gypsum mungkin sudah tak asing lagi dalam dunia kontruksi.

Dimana plafon jenis ini memiliki banyak keunggulan, dari bobot berat yang ringan, tampilan yang beragam, dan bahan yang kuat tentunya menjadi keunggulan pada material palfon satu ini.

Apalagi harga yang relatif lebih murah tentunya menjadi nilai plus untuk memilih plafon satu ini, namun plafon gypsum tidak tahan terhadap air, dan rentan rusak ketika berbenturan, sehingga perlu hati-hati dalam pemasanganya.

2. Plafon Kayu ( Up + Drop Ceiling )

Up Ceiling dan Drop Ceiling 5

Jenis material berikutnya yakni Lumberceiling atau Plafon kayu solid yang memiliki keunggulan tinggi bagi penggunaan Plafon hunian. Ternbuat dari material alam, sehingga plafon kayu mampu bertahan hingga puluhan tahun.

Bahkan, dari segi ketahanan plafon kayu atau lambersering lebih kuat ketimbang Gypsum dan material atap lainnya, tahan terhadap rayap dan air, menjadi keunggulan tersendiri.

Hanya saja, harga yang relatif lebih mahal menjadi nilai kekurangan dari penggunaannya, namun kamu bisa memilih beberapa jenis kayu solid dengan harga yang lebih terjangkau, dan tentunya memiliki tampilan yang bervariatif.

Baca Juga : (BERGARANSI) Harga Lambersering Kayu/Plafon/Dinding Termurah

3. Plafon Triplek ( Up Ceiling )

Up Ceiling dan Drop Ceiling 6

Jenis Plafon satu ini, merupakan material yang banyak digunakan sebagai bahan plagon lho, sebab pemasangan yang terbilang lebih mudah, dengan bobot berat yang ringan membuat penggunaan triplek plafon banyak disukai.

Selain mudah ditemukan, atap triplekmu terbilang cukup murah, sehingga cocok untuk kamu yang sedang membangun hunian dengan budget yang minim.

Selain, murah dan Mudah ditemukan, atap triplek tersedia dengan berbagai ukuran, dimulai dari 3mm, 4 mm hingga 8 mm, hal inilah yang membuat plafon triplek cocok untuk pemasangan plafon drop ceiling.

4. Plafon Eternit ( Up Ceiling )

Up Ceiling dan Drop Ceiling 7

Memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding atap triplek, eternit sendiri terdapat ukuran sekitar 100x50cm, dimana keunggulan dari penggunana plafon eternit yaitu kuat terhadap air, dan api.

Namun pemasangan rangkanya perlu disesuaikan dengan ukuran enternit, serta memerlukan kehati-hatian dalam pemasangannya, sebab plafon eternit mudah rapuh dan retak, hal inilah yang membuat plafon eternit, kurang cocok untuk pemasangan Drop ceiling.

5. Plafon GRC ( Up Ceiling )

Up Ceiling dan Drop Ceiling 8

Material plafon grc memiliki karater yang hampir sama dengan plafon enternit, hanya saja ukuran dari plafon GRC lebih besar sekitar 120 x 240 cm, dimana kelemhanan dari plafon GRC yang tidak tahan jika terkena bentukan.

Baca Juga : Jadikan Fungsi Rooftop Lebih Optimal! Dengan 7 Cara Berikut

Hal inipun membuat plafon GRC tidak direkomendasikan untuk pemasangan drop ceiling yang membutuhkan pemasangan yang lebih rumit. kamu bisa menggunakan pemasangan standar atau Up ceiling dengan menggunakan material GRC

Jadi, tipe pemasangan plafon mana yang akan kamu pilih? lalu material terbaik mana yang akan digunakan?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top