Desain Balkon Minimalis

7 Desain Balkon Minimalis yang Anti mainstream, lebih Ekonomis!

Desain Balkon Minimalis – Membangun tampilan pada balkon rumah tentunya tak perlu material tambahan atau furniture yang menumpuk, namun dengan desain balkon minimalis maka balkon rumah akan tampak terlihat lebih cantik dan menarik.

Tentunya, dengan membangun balkon dengan konsep minimalis, kamu bisa menjadikan area tersebut sebagai tempat bersantai yang eknomis. Mengenal Balkon sendiri, merupakan serambi atau teras atas yang berada pada sisi depan, samping hingga sisi belakang pada dinding rumah tinggal.

Fungsi balkon sendiri dapat digunakan untuk beragam hal, seperti area bersantay, hingga area menjemur pakaian. Dimana, balkon sendiri memiliki ukuran panjang 1-1,5 meter, bahkan beberapa rumah independen mampu memiliki balkon dengan panjang lebih dari 1,5 meter.

Tentunya, jika membangun balkon dirumah, maka tampilan luar akan terlihat lebih jelas, sehingga kamu perlu membangun area balkon dengan desain yang lebih menarik, agar terlihat lebih estetik jika dilihat diluar rumah. Yuk, intip desain balkon minimalisnya berikut :

7 Ide Desain Balkon Minimalis yang Ekonomis

1. Balkon Industrial Minimalist

Desain Balkon Minimalis 2

Bagi kamu yang ingin membangun balkon dengan konsep atau suasana yang gahar dan jantan, maka gunakan konsep balkon industrial minimalist. Konsep ini memadukan beragam material indsutrial, seperti Kayu ( decking ), besi dan warna solid yang gelap.

Baca Juga : Harga Decking Kayu Solid Mulai Rp 290rb Per meter persegi

Padukan warna kayu sebagai lantai balkon, gunakan material kayu yang gelap agar menyesuaikan dengan konsep, lalu pakai beberapa element kursi tambahan yang homade, atau buata dari besi-besi bekas.

Lalu gunakan meja besi berwarna hitam untuk menampilkan kesan gahar. Tak lupa, tambahkan beberapa tanaman, untuk menghidupkan balkon industrial agar tak terlalu gelap. Beberapa material dibuat dengan bahan bekas, sehingga lebih ekonomis.

2. Balkon Taman Minimalis

Desain Balkon Minimalis 3

Ide konsep balkon minimalist selanjutnya yang bisa kamu bangun dengan harga yang ekonomis, yakni dengan konsep nature atau hutan mini pada balkonmu.

Hal ini, tentunya akan menjadi spot terbaik, sebab banyaknya jenis tanaman yang disimpan, mampu memberikan kesan dan suasana yang lebih sejuk dan adem.

Kamu bisa menambahkan, element kursi kayu pada area balkon satu ini, hal ini tentunya dirasa sempurna, sebab kamu bisa bersantay, melihat ke area luar, dengan banyak tanaman yang lebih sejuk dan adem. Tapi, gunakan jenis tanaman yang sehat dan aman ya.

3. Balkon Modern

Desain Balkon Minimalis 5

Dengan luas terbatas, namun menginginkan tampilan yang sedikit modern, maka kamu bisa menjadikan ide satu ini sebagai inpirasi balkon modern minimalist.

Gunakan beberapa element pada area balkon seperti bantal berwarna, tempat duduk, dan ornament lampu mampu membangun kesan modern yang lebih hype, tak lupa dengan penambahan materal tanaman untuk mencairkan suasana.

Penggunaan bantal menjadi faktor penentu kesan modern, dan material kayu menjadi kesan minimalist yang bisa kamu satu padukan. Kesan Modern dan Minilist ditampilkan dengan kesan yang sempurna.

4. Balkon Bambu minimalist

Desain Balkon Minimalis 6

Tampilan yang Artistik bisa menjadi inspirasi ide desain balkon minimalis selanjutnya, perpaduan material yang berbeda yakni sebuah bambu yang di susun menyeruapi dinding balkon, mampu memberikan kesan yang lebih unik.

Terlebih kamu bisa menambahkan gantungan bambu untuk menghidupkan kesan alam yang lebih kental, warna kuning pada bambu, memberikan tampilan yang auntetic,

Pastikan konsep ini digunakan pada rumah dengan konsep yang sama. Penggunaan bambu yang murah, membuat desain balkon minimalis lebih ekonomis.

5. Balkon Kaca yang Tembus Pandang

Desain Balkon Minimalis 7

Penggunaan material kaca pada desain balkon satu ini, mampu menampilkan kesan yang mahal dan elegant, terlebih lagi jiga penggunaan material kaca di aplikasikan di bagian pinggir dan lantai balkon, membuat desain kali ini lebih menantang.

Namun, untuk penggunaan kaca lantai, pastikan jenis kaca yang digunakan merupakan kaca dengan ketahanan yang lebih kuat dan tentunya kaca model blur, agar tak tembus pandang dari bawah. Masukan, element kursi sebagai tamabahan desainnya.

6. Balkon Mewah dan Elegant

Desain Balkon Minimalis 8

Perpaduan antara Konsep Industrail, kaca, nature disatukan menjadi ide pembbuatan desain balkon minimalis selanjutnya. Konsep satu ini, menonjolkan kesan mewah, yang terpapang dari material kaca dan besi yang terbentang membentuk atap agar tidak kerhujanan.

Baca Juga : Jadikan Fungsi Rooftop Lebih Optimal! Dengan 7 Cara Berikut

Kesan mewahnyapun di tonjolkan dengan material kayu yang disekelilingnya, dimana warna kayu nature membuat tampilan balkon tersebut semakin mewah dan sempurna.

7. Balkon Kesan Romantis

Desain Balkon Minimalis 9

Salah Satu tips menarik jika kamu ingin menunjukan rasa sayang kepada pasangan tanpa perlu membawa pasangan untuk makan malam romantis yang mahal, kamu bisa memanfaatkan balkon rumah saja, kesan romantis pada balkon akan terasa lebih tulus.

Terlebih jika kamu mendekorasi ulang balkon tersebut dengan beberapa elemen seperti kursi, lampu dekorasi, bunga, bantal, dan meja serta makanan yang disiapkan, kesan sejuk luar ruangan akan membuat balkon terasa lebih romantis.

Jadi, konsep desain balkon minimalist mana yang akan kamu gunakan?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top